Jumat, 03 Februari 2017

simplisia jehe

  1. simplisia Jahe 

 Jahe sudah di kenal oleh banyak orang. Mulai dari anak kecil hingga orang dewasa, hampir semuanya tahu seperti apa jahe itu. Tanpa kita sadari jahe juga memiliki banyak khasiat dalam dunia pengobatan. Oleh karena itu, kami akan membuat sedikit catatan tentang manfaat dan penggunaan jahe.




                                                 
 Nama Simplisia : Zingiberis Rhizoma
Nama Lain : Jahe
Nama Tanaman Asal : Zingiber officinale
Zat Berkhasiat : Resin, Zingeron, Zingerol, Zingiberen
Pemerian : Bau aromatik, Rasa pedas
Bagian Yang di gunakan : Akar tinggal yang sebagian kulitnya dikupas


Kegunaan atau Manfaat Jahe :

  • Karminativa (Obat Kembung)
  • Stimulansia (Penambah Tenaga)
  • Diaforetika (Memperbanyak Pengeluaran Keringat)
  • Ekspektoransia (Obat Batuk Berdahak)
  • Amara (Penambah Nafsu Makan)

Waktu Panen (Jika berminat membudidayakan):

 Panen dapat dilakukan pada umur 9-12 bulan setelah tanam. Panenan pada umur 6 bulan dapat dilakukan untuk mendapatkan rimpang muda, kurang berserat, yang umumnya dipakai membuat manisan dan keperluan bumbu dapur. Panen pada umur 9-12 bulan dilakukan bila tanaman sudah mulai mengering seluruhnya sampai rebah rumpun-rumpunnya. Lalu simpan di dalam wadah tertutup baik.

Macam-macam Jahe :

Berdasarkan bentuk

  • Jahe putih besar, rimpangnya lebih besar dan ruas rimpangnya lebih mengembung.

  • Jahe putih kecil, Ruasnya kecil agak rata sampai sedikit mengembung.


  • Jahe Merah, Rimpangnya berwarna merah dan lebih kecil dari jahe putih kecil.



Berdasarkan Pengolahan

  • Black Ginger/Jahe Hitam : Jahe segar yang direndam dalam air mendidih kemudian di keringkan cepat-cepat.
  • White Ginger/Jahe Putih : Jahe segar yang dicuci secara hati-hati dikupas lapisan gabus dan dicuci berulang-ulang dan dikelantang. Jika dimaserasi dengan air kapur akan nampak putih karena lapisan kapurnya.
  • Green Ginger/Jahe Hijau : Jahe segar atau yang dikeringkan tanpa pengolahan khusus dan dipakai untuk bumbu masak.

Macam sediaan dari Jahe :
  • Laserin Syrup®
  • Avogin Tablet®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar